Senin, 14 November 2011

SOERA-ING-BAIA


Tulisan berikut bisa teman-teman temui di ruangan pertama setelah pintu masuk utama gedung Balai Kota Surabaya. Tapi karena tidak semua orang berkesempatan menengoknya, inisiatif untuk mempublikasikannya pun muncul,heheheee biar teman-teman yang belum berkesempatan ke Balai Kota untuk membacanya langsung bisa tetap tahu. Ukey, gini nih..
          Logo “SOERA-ING-BAIA” tak ada kaitannya dengan cerita mitos tentang perkelahian ikan hiu(sura) melawan buaya(baya). Slogan itu diambil dari lambang Geeminte Soerabaia (1906-1942) dengan gambar ikan dan buaya dalam perisai bermahkota yang dipegangi dua singa Neerlandia. Dengan perubahan dan tambahan “Tugu Pahlawan”, lambang ini diambil alih sebagai lambang Kota Besar Surabaya dengan SK No.34/DPRS, 19 Juni 1955 diperkuat SK Presiden RI No.193/1956, 4 Desember 1956. Slogan “Sura-Bhaya” berasal dari peristiwa pemberontakan seorang kelana bernama Bhaya terhadap Singasari. Dalam “Er werdeen stad geboren” (1953), Von Faber mengaitkan peperanngan itu dengan dongeng sura melawan baya. Buaya sebagai simbolisasi pemberontakan Bhaya, sedangkan Sura simbol prajurit Singasari yang gagah berani. Surabaya sering disebut pula dengan “sura-ing-baya” (berani dalam bahaya), “dapper in gevaaar” atau “wani ing pakewuh” (berani mengatasi kesulitan),  sama-sama berani dan berbahaya. Secara etimologis nama “Surabaya” (Churabhaya) mengandung pengertian “keberanian” atau “kepahlawanan”, dan “bahaya”. Nama Surabaya sinonim dengan Surapringga, Surabanggi, Surawesthi. Kata sura mengandung nilai kepahlawanan atau keberanian, sedangkan kata baya, pringga, banggi, dan westhi memiliki pengertian bahaya atau kesulitan. Surabaya, wani ngadhepi sakehing bebaya.
          Artikel ini ditulis dalam 2 bahasa (Indonesia dan Inggris). Dan menurutku sangat kereeeeeeeeeeen patung sura dan baya yang berada tak jauh dari artikel ini dipampang. Patung berukuran besar gari ukiran kayu yang diletakkan dalam kotak kaca. Apalagi lukisan-lukisan Surabaya juga ada disana semakin membangkitkan semangat untuk terus maju sebagai generasi muda bangsa yang luar biasa ini. Dan ini nih foto patung sura-baya dan salah satu lukisan disana yang semapat aku ambil gambarnya.
 
heheheheeee sayang ambil fotonya gak full,pdhl aslinya gedhe ni patung kayu..